FAQ privasi World
Pelajari di FAQ
Untuk mewujudkan itu, protokolnya terus diperbaiki. Artinya, privasi dan keamanan sistem harus terus ditingkatkan.
Tujuan protokol ini sederhana, tetapi luar biasa:
World menggunakan fragmen kriptografi anonim untuk memastikan tidak ada basis data biometrik yang terpusat di mana pun.
World menggunakan atestasi yang tidak dapat dihubungkan untuk memisahkan dan menganonimkan tindakan digital pengguna.
Tidak seperti jaringan lama, kamu tidak perlu percaya begitu saja pada janji-janji itu. Protokol ini membuktikannya secara terbuka, rilis demi rilis.
World dibangun dengan teknologi minim kepercayaan yang membatasi penyalahgunaan, termasuk oleh tim pengembang. Ini berarti menghilangkan kontrol terpusat atas sistem di mana pun memungkinkan dan memercayai pengguna sebagai pengelola terbaik data mereka sendiri.
World meminimalkan jejak data pengguna dalam protokol. Ini sering kali membutuhkan penemuan teknologi baru, yang kemudian dirilis secara open source sehingga pihak lain dapat mengaudit dan mengadopsinya.
World selalu berpihak pada keterbukaan sistem protokol. Artinya, komponen inti dapat diakses oleh auditor dan peninjau eksternal. Makin sering ini dilakukan, makin aman protokolnya.

Orb mengambil gambar wajah dan mata kamu untuk membuat kode unik, sebuah representasi matematis yang mengonfirmasi bahwa kamu adalah manusia nyata dan berbeda dari manusia lain. Kode unik ini langsung dibagi menjadi beberapa secret share, yaitu bagian-bagian yang tampak acak dan tidak mengungkapkan apa pun tentang kamu atau kode aslinya.
Bagian-bagian ini kemudian dibandingkan secara aman di node komputasi independen menggunakan Anonymized Multi-Party Computation (AMPC) untuk memastikan tidak ada satu orang pun yang mendaftar lebih dari sekali dan tidak ada node yang mempelajari apa pun tentang kode dasarnya.
Artinya, data biometrik tidak pernah disimpan atau dibagikan oleh World.